Channel YouTube ini milik PPA GAT 0746 Klaten. Kenapa namanya Adulam's Journey? Adulam adalah tempat istimewa untuk Daud. Saat ia dalam pelarian, dia menemukan Gua Adulam, tempat dimana perampok, buronan, dan semua jenis penjahat terkumpul. Daud menyadari bahwa dia telah kehilangan keluarganya, dan tidak ada lagi predikat pahlawan yang melekat pada namanya. He has lost everything. Tapi di tempat kecil dan berbahaya itulah, Tuhan mengubahkan segalanya. Kadang Tuhan seperti menjebak kita dalam masalah, bahkan Tuhan membiarkan kita sendirian, itu semua Dia ijinkan kita alami, bukan untuk menghancurkan kita. Tapi untuk mengubah hati dan membentuk hidup kita. Seperti itulah, channel youtube ini hadir untuk mengingatkan kita bahwa Tuhan tidak pernah berhenti bekerja dalam hidup kita. Kalaupun ada banyak tantangan, percayalah Tuhan menyertai kita. Bahkan saat kita ada di titik terendah sekalipun, Tuhan ada bersama kita. Sebab Dia Tuhan yang tidak pernah meninggalkan kita.